Monday, June 22, 2009

Ada Hadiah Sebelum Ulang Tahun

Tulisan ini dibuat sesaat sebelum tanggal 20 Maret 2009

Just about 2 hours before March 20th, and i still awake, waiting for my first inhale at age 26th.. was thinking to count how many prices i have received in the last couple days but maybe too many to mentioned. Ada sebuah cerita yang membuat saya sempat terharu hari ini.

Kemarin malam adalah malam terakhir saya di Sanga sanga, kepulangan saya ke Jakarta tanggal 19 Maret disampaikan agak mendadak oleh si Boss, hari senin, tepatnya tanggal 16. Pendek cerita teman-teman di rig cortech AD 450 yang telah saya gawangi kurang lebih selama 2 minggu, tahu tentang berita kepulangan saya ke Jakarta, agak di luar rencana sebenarnya karena seharusnya saya berada 6 minggu di site, sedangkan sebulan pun belum genap. Jangankan mereka, saya pun kaget. Tapi yang lebih bikin saya kaget dan terharu mendengarnya, waktu seorang teman dari Cortech menceritakan tentang sebuah rencana kejutan kecil untuk saya.

Begini ceritanya, entah darimana… mereka tahu tanggal 20 Maret saya akan berulang tahun, lalu mulai disusunlah rencana sejak seminggu yang lalu, cerita seorang teman tadi, ternyata, mereka dengan asisten saya berencana untuk mengajak saya jalan-jalan ke Sanga sanga pada tanggal 19 malam kemudian memberi sebuah kue tart hasil dari patungan mereka ber-7 tepat pada tanggal 20 pukul 00.00. tapi.. lanjutnya bercerita, “kami kaget dan sedikit kecewa karena tiba-tiba ibu (haduh ..harus menahan sebel waktu saya dipanggil Ibu)digantikan oleh orang lain dan hal ini membuat kami bertanya-tanya.. kenapa? apa ada kesalahan dari kami secara teknis di lapangan yang akhirnya membuat ibu jadi digantikan oleh geologist lain, atau ada hal lain. Lalu, ia melanjutkan "tapi lepas dari itu.. ya..kami kecewa karena rencananya batal, padahal sudah kami susun sejak minggu lalu”. Dengan cepat saya menjelaskan kepulangan saya yang tiba-tiba ini murni karena job description saya yang juga harus menggawangi database di HO Jakarta, sama sekali bukan karena masalah teknis di lapangan.

Saya terharu Ya Allah, mendengar rencana kejutan kecil dari mereka, sejujurnya saya masih ingin sekali tinggal di mess untuk menikmati kejutan dari mereka dan belum ingin kembali ke Jakarta, ah tanggung rasanya, tinggal sehari lagi.. tapi apa daya saya, tiket sudah dipesan dan transportasi telah diatur dari Jakarta dan saya pun tetap harus pergi tanggal 19.

Cerita teman itu saya ulang-ulang dalam pikiran saya, persis seperti merewind sebuah kaset.. dan saya merasa bersyukur. Saya beruntung dan bersyukur, telah dihadiahi teman-teman baru yang baik dan pengertian serta banyak menolong saya, 2 minggu sebelum tepat saya berulang tahun yang ke 26. Bukan karena rencana kejutan itu yang membuat saya menyebut mereka teman-teman yang baik hati melainkan perasaan kekeluargaan dan kerjasama tim yang tulus yang mereka berikan kepada saya dan perasaan tulus mereka pula untuk menerima saya sebagai orang baru di dalam tim dengan rasa kekeluargaan.

Untuk Asnawi dan teman-teman crew Cortech Rig (AD) di Sanga sanga Site-SCI, Kaltim :: Grateful to know you guys, i can’t be more of it !

0 komentar: